Langsung ke konten utama

Cara Service Kipas Angin yang Tidak Berputar dan Berdengung

Artikel ini adalah kiriman dari teman kang Eko yg ada di Jakarta sana. Namanya bang Riko, Alhamdulillah bang Riko mau menyumbangkan ilmunya di blog kang Eko ini. Kali ini yg akan dibahas bang Riko adalah tentang cara servis kipas angin yang tidak mau muter. Berikut ulasan dari bang Riko....

Setelah mendapatkan servisan kipas angin minggu lalu, bang Riko mencoba berbagi ilmu diblognya kang Eko ini. Jika anda menjumpai kipas angin yang ngga bisa muter dan bahkan hanya berdengung / bergetar saja. Ngga usah buru2 membuangnya. Karena masih mungkin bisa anda perbaiki sendiri.

Sebenarnya kerusakan ini timbul dikarenakan oleh laher/bearing yang sudah aus. Sehingga mengakibatkan as kipas menyentuh liner kern.

Cara Service Kipas Angin yang Tidak Berputar dan Berdengung :
1. Bongkar kerangka kipas angin beserta baling balingnya. Serta buka baut yang mengikat kerangka gulungan/spul kipasangin secara perlahan dan hati2 jangan sampai kabel penghubung dengan gulungan terputus, karena akibatnya bisa fatal bila anda tidak bisa menemukan / menyambung kembali kabel yang putus.





2. Lepaskan bearing dari rumahnya, dan coba perhatikan apakah benar telah terjadi ke-ausan pada liner bearing tersebut jika benar, berarti bearing harus diganti. bearing ini banyak dijumpai di pasaran dan harganya pun relatif murah.






3. Setelah bearing diganti, sebelum kita menutup kembali (merakit kipas) tidak ada salahnya jika kita bersihkan semua kotoran yang menempel, caranya dengan menggunakan tiner atau bensin tapi jangan lupa sebelum dirakit harus kering dari bensin atau tiner. Yang paling utama adalah Bersihkan as kipas angin dengan kain yang bersih, kemudian berikan sedikit baby oil atau paslin (jangan terlalu banyak dan hanya asnya saja) yang terpenting permukaan as yang berhubungan langsung dengan laher/bearing terlumasi.

4. Setelah semuanya bersih dan dirangkai, kipas siap di coba.. hasilnya huftttttttt dingin bos..


Selamat mencoba semoga berhasil ya..

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara mengatasi hasil cetakan pelangi pada printer epson

Cara mengatasi hasil cetakan pelangi pada printer epson adalah jangan panik dulu dan jangan pula memutuskan head print rusak. Banyak kasus yang terjadi pada printer Epson yang mengalami hasil cetakan pelangi. Dari seri Epson yang terdahulu c90 sampai Epson t13 sering mengalami hasil cetakan pelangi. Ada banyak hal yang membuat hasil cetakan pelangi pada printer Epson diantaranya: ·          Pengaruh listrik ·          Kabel flexible putus ·          Head print (bisa konektornya) Langkah awal yag harus dilakukan adalah cek dengan multi tester pada adaptor printer. Jka tegangan normal lakukan langkah kedua bersihkan kabel dan konektor penghubung kabel. Sering sekali kabel dan konektor printer kotor bahka terkena percikan tinta. Jika kedua langkah diatas masih belum bisa coba ganti kabel data atau kabel head. Rusak pada kabel sulit di deteksi, biasanya yang sering terjadi ada bagian kabel yang terputus. Berikut gambar kabel head pada printer Epson Ada beberapa langkah untuk pemasangan ka

Fuji Xerox DocuPrint M265z Review

Fuji Xerox DocuPrint M265z merupakan salah satu printer laser monokrom yang masih terbilang baru dari Fuji Xerox di Indonesia. Printer ini adalah versi multifungsi dari Fuji Xerox DocuPrint P265dw. Printer laser multifungsi A4 monokrom ini dilengkapi dengan fitur print, scan, copy, dan fax. Printer ini menjadi salah satu printer laser monokrom multi function Fuji Xerox untuk bersaing di pasar entry level printer laser monokrom di Indonesia bersama beberapa seri printer laser Fuji Xerox yang lainnya. Printer ini mirip dengan printer laser Brother dengan sedikit modifikasi ala Fuji Xerox. Sepertinya Fuji Xerox memang memesan produk ini dari perusahaan printer Brother untuk melengkapi varian produk-produk printer laser entry levelnya. Bentuk printernya terlihat elegan dan cukup kecil untuk printer laser multifungsi, namun memiliki kualitas cetak cukup cepat untuk penggunaan di kelas small office maupun UKM dengan kebutuhan perangkat printer multifungsi.  Desain fisiknya yang cukup compact

Brother HL-1211w Review

Brother HL-1211w merupakan salah satu printer laser dari Brother yang dipasarkan di Indonesia. Printer ini menawarkan fitur utama printer laser monochrome single function dengan tambahan fitur wireless printing. Printer laser ini diperuntukan bagi small office maupun small business yang membutuhkan fitur cetak dokumen monochrome yang dipergunakan dalam jaringan komputer kantor yang dapat digunakan bersama dalam 1 tim sekitar 1-5 orang. Printer laser ini dibanderol dengan harga sekitar sembilan ratus ribu hingga satu juta rupiah. Bentuk printer nya terlihat kecil, namun memiliki kualitas cetak cepat untuk penggunaan di kelas   SOHO (small office and home office).   Desain fisiknya yang compact & simple, membuat printer ini mudah di tempatkan diberbagai sudut ruangan kantor atau rumah Anda. Control panelnya terletak di bagian depan printer dan terlihat sangat sederhana. Dengan processor 200 Mhz, memori 32mb, berat printer 4,5 kg, Brother HL-1211w memiliki ukuran dimensi   340 x 328 x