Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Juni, 2010

Cara Reset Canon Pixma iP1000

Mungkin resetter pixma iP1000 ini sudah kadaluwarso, tapi barangkali ada yang masih membutuhkan. Jadi saya tetep coba untuk posting artikel reset canon iP1000 ini. OK Lanjuut.... Printer canon iP1000 perlu direset bila terjadi : Green orange berkedip bergantian Berikut langkah-langkah Reset iP1000 : 1. Driver harus sudah di install. Jika belum punya drivernya klik disini . 2. Printer harus dalam keadaan service mode (temporary reset) . Untuk mengaktifkan service mode: * Cabut kabel power listrik * Tekan power (di printer) * Colokan power listrik (lampu akan berwarna hijau) * Sambil menekan power tekan tombol resume (lampu berubah orange) * Lepas keduanya (printer akan mati) * Tekan tombol power lagi dan langsung lepaskan.(lampu akan berwarna hijau) (jangan mencabut power listrik) 3. Jalankan Resetter iP1000 dengan dobel klik screen.exe Jika belum punya, download di sini . 4. Ikuti gambar berikut ini ..... 5. Cabut power listrik, colokan kembali dan nyalakan (printer initial/tunggu sam

Cara Service Epson C90, T11, T20 Bunyi Keras

Bahasan kang Eko kali ini adalah printer epson dari c90, T11, T20 dll yang setype dengan kerusakan bunyi keras dan kadang tidak mau narik kertas. Mari kita belajar bersama .... Indikasi Kerusakan : Ketika printer epson C90, T11, T20 dinyalakan, kelihatannya normal. Tapi ketika dipakai untuk ngeprint baru ketahuan kalau ada bunyi keras banget seperti gear yang kesangkut sesuatu dan kertas tidak mau narik. Kalaupun narik kertas, pasti kertasnya miring. Kadang kalau lebih parah ketika printer epson dinyalakan langsung blink. disertai bunyi keras. Grreeeeekkkk.......... Cara Service Epson C90, T11, T20 Bunyi Keras : 1. Bongkar printer Epson C90, T11, T20... 2. Lihat bagian ASFnya (penarik kertas). 3. Setelah diamati ternyata ada AS gear yang patah sehingga menyebabkan putaran gear tidak sempurna. Akibatnya gear macet dan printer ngeblink. 4. Kalau bisa anda akali dengan mengganti ASnya di akali aja. Ingin tahu cara kang Eko baca DI SINI 5. Kalau sudah nggak bisa diakali, mending diganti 1

Kelahiran Putri Pertama Kang Eko

Kamis lalu, tepat pukul 01.45 pagi Kang Eko dipaksa nangis dengan hadirnya satu warga baru yang sudah 9 bulan 10 hari ini menghuni alam rahim yang Allah titipkan di perut istri kang Eko. Bayi perempuan berbobot 3,3 kg ini pecah tangisnya di tanggal 17 Juni 2010, maju sedikit dari HPL (Hari Perkiraan Lahir) yang dihitung oleh dokter yaitu tanggal 21 Juni 2010. Mudah-mudahan ini pertanda bahwa sang jabang bayi nantinya menjadi orang yang selalu disiplin awal waktu. Jabang bayi ini adalah putri pertama kang Eko setelah 6 tahun menunggu kehadirannya. Alhamdulillah Allah akhirnya memberikan kesempatan kepada kang Eko sekeluarga untuk menerima amanah ini. "RAIHANA HANNUN ZHARIFA" inilah nama yang kang Eko berikan untuk putri Kang Eko yang pertama. Kang Eko selalu berdoa dan berharap agar anak kang Eko ini akan menjadi manusia yang menjadi sebab diturunkannya hidayah dan rahmat bagi seluruh alam. Harapan kang Eko tak berlebihan. Karena anak adalah “Kemungkinan Tak Terbatas” . Tak a